Presiden PKS Harap Prabowo Amanah Jadi Menteri Pertahanan
Presiden PKS Sohibul Iman mengaku telah menerima dengan lapang dada sikap politik yang diambil Prabowo dengan bergabung dalam pemerintahan Jokowi. (Feri Agus Setyawan)
Jabung Online -- Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sohibul Iman mengaku telah menerima dengan lapang dada sikap politik yang diambil Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, terkait bergabung dengan koalisi pemerintahan Joko Widodo periode 2019-2024.
Sohibul bahkan mendoakan agar Prabowo dalam pengabdiannya di pemerintahan Jokowi ini bisa amanah dan menjalankan tugasnya dengan sukses.
"Kami memberikan doa kepada pak Prabowo agar dalam pengabdiannya di dalam pemerintahan pak Jokowi, beliau bisa menjalankan amanah dengan sebaik-baiknya, sukses," kata Sohibul usai menemui Prabowo di Jalan Kertanegara IV, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (22/10).
Dia juga berharap jabatan Menteri Pertahanan (Menhan) yang memang dipercayakan Jokowi kepada Prabowo bisa diemban dengan baik. Prabowo, kata dia, harus bisa meningkatkan kualitas pertahanan Indonesia yang saat ini ia nilai sedang agak menurun.
"Supaya Indonesia bisa menjadi negara yang dari sisi pertahanan itu bisa disegani bangsa-bangsa lain. Saya kira itu yang jadi inti pembicaraan," kata Sohibul.
Sohibul sendiri memang berinisiatif untuk menemui Prabowo di kediamannya. Hal ini juga dia lakukan selain untuk merespon sikap Prabowo yang bergabung ke pemerintahan Jokowi.
Sekaligus, kunjungan itu sebagai silaturahmi sesama politikus yang pernah ada di kelompok yang sama saat Pilpres berlangsung.
Dalam kesempatan itu, Sohibul menyebut Prabowo juga sempat menyampaikan kalkulasi rasional Partai Gerindra hingga akhirnya memutuskan masuk dalam koalisi.
"Menurut dia (Prabowo) sih kalkulasi rasional dari Partai Gerindra. Mereka melihat bahwa kalau masuk dalam pemerintahan pak Jokowi, mereka bisa memberikan kontribusi jauh lebih baik, dan itu kita hormati," katanya.
"Saya sering katakan bahwa kita sebagai manusia ini kan rasionalitasnya terbatas. Masing-masing mengaku rasional, tapi rasionalnya itu bisa berbeda. pak Prabowo melihat masuk dalam pemerintahan itu memberikan peluang itu bisa mengabdi lebih baik daripada di luar. Ya kita hormati," kata dia.(tst/end/CNN)
Post a Comment