Lawan Islamofobia, Marvel Studios Luncurkan Superhero Muslimah!
Jabung Online – Marvel Studios membuat gebrakan baru dengan memunculkan superhero muslimah pertamanya.
Padahal, selama ini, karakter muslim sering digambarkan sebagai tokoh jahat di film-film barat yang terinspirasi Islamofobia atau kebencian terhadap Islam.
Ini merupakan gebrakan luar biasa, mengubah muslim menjadi superhero. Sebab, sejatinya, ajaran Islam memang mengajarkan muslim menjadi orang yang berkarakter baik, seperti superhero muslimah yang suka menolong.
Seperti dilansir Hollywood Reporter, Marvel Studios memulai debutnya dengan mengeluarkan seri superhero muslimah yang bernama Ms Marvel untuk ditayangkan di Disney+.
Ms Marvel diceritakan merupakan seorang gadis ajaib yang memiliki nama asli Kamala Khan. Ia merupakan remaja keturunan Pakistan muslim yang tinggal di New Jersey, AS.
Seperti superhero lainnya, Ms Marvel memiliki kemampuan untuk mengecilkan dan meregangkan tubuhnya setiap saat. Selain itu, ia juga bisa menyembuhkan dirinya sendiri saat terluka parah.
Ms Marvel ini merupakan tokoh komik superhero yang dibuat oleh G. Willow Wilson. Ceritanya berfokus pada diaspora remaja muslim Amerika hingga berpetualang bahkan menjadi superhero.
Wilson berharap, Ms Marvel bisa mencerminkan citra baru muslim yang baik dan suka menolong. Ini bisa digunakan untuk melawan Islamofobia dalam bentuk yang lembut.
Wilson sendiri merupakan seorang mualaf yang bekerja sebagai penulis sekaligus ilustrator. Ia juga telah meraih banyak penghargaan internasional. [mc]
Post a Comment