Sampaikan Duka Mendalam, Jokowi: Saya Masih Simpan Sorban dari Mbah Moen
Jabung Online – Presiden Joko Widodo (Jokowi), menyampaikan duka cita yang mendalam, atas meninggalnya Kiai Haji (KH) Maimun Zubair. Ia menyebut, Indonesia kehilangan sosok yang menjadi panutan. Lewat akun Instagram pribadinya, Jokowi mengunggah potret kebersamaan mereka, dan mengatakan jika dirinya masih simpan sorban dari Mbah Moen.
“Saya masih menyimpan sorban hijau ini—sorban yang dikalungkan sendiri oleh Kiai Haji Maimun Zubair,” tulis @jokowi, Selasa (6/8) siang.
Selain masih menyimpan sorban dari Mbah Moen, Jokowi yang sudah dua kali berkunjung ke kediaman Mbah Moen, di Pondok Pesantren Al-Anwar di Sarang, itu mengaku, dirinya diberi kesempatan untuk ikut masuk ke kamar Mbah Moen.
“Terakhir, kami shalat Maghrib berjamaah di kamar itu. Beliau yang jadi imamnya,” tutur Jokowi.
“Dan hari ini, kita mendengar kabar duka, Mbah Moen berpulang ke hadirat Allah SWT di Makkah. Innalillahi wa inna ilaihi rajiun,” lanjutnya.
Kepergian Mbah Moen, menurut Jokowi, bukan hanya sebuah kehilangan besar bagi dirinya dan keluarga besar Pondok Pesantren Al Anwar Rembang, Jawa Tengah, tapi juga untuk umat Islam dan seluruh rakyat Indonesia.
“Semasa hidupnya yang panjang, Mbah Moen begitu karismatik, selalu jadi rujukan bagi umat Islam, terutama dalam soal-soal fikih. Juga kegigihan almarhum dalam menyampaikan masalah ‘NKRI harga mati’,” kata Jokowi.
Di akhir kalimat postingannya tersebut, Jokowi melayangkan doa untuk Mbah Moen.
“Atas nama keluarga dan rakyat Indonesia, saya menyampaikan duka cita yang mendalam. Semoga Allah SWT memberinya tempat yang lapang di sisi-Nya, dan segenap keluarga yang ditinggalkan, kiranya diberi kekuatan dan kesabaran. Amin Ya Rabbal Alamin,”tutup Jokowi.
Post a Comment