BPN Prabowo-Sandi: Menyerang Islam Justru Akan Merugikan Kalian

Jabung Online – Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi menyayangkan kampanye menolak syariat. Seperti menolak peraturan berbau syariah, terbaru pelarangan poligami.


“Ketika kami sibuk dengan kampanye lapangan kerja dan perbaikan ekonomi, kenapa kalian sibuk kampanye menyerang (agama) Islam ya?” kata Wakil Ketua BPN Prabowo-Sandi, Mardani Ali Sera, Senin (17/12).

“Ada kampanye menolak syariat dan poligami pun dibilang bukan ajaran Islam. Padahal syariat haji, umrah, zakat, waris dan lain-lain dananya membantu bangsa ini,” lanjut politisi PKS itu.

(Johanes Hutabarat/kumparan)


Saat umat Islam masih sedih dengan insiden pembakaran bendera kalimat tauhid beberapa waktu lalu, sekarang muncul kampanye “injak Islam” yaitu menolak syariat atau ajaran Islam.

Tidak sampai itu, ada juga kampanye poligami bukan ajaran Islam.

Menurut Mardani, Islam jangan dipojokkan terus. Dan diingatkan, dulu yang anti Islam adalah komunis.

“Islam jangan dipersekusi terus, menyerang Islam justru merugikan kalian. Kalian mungkin baru dalam politik, kalian harus tahu bahwa zaman dulu yang anti Islam adalah komunis,” tutupnya. (rmol)

No comments

Powered by Blogger.