Guntur Romli Tanya Soal Agama dan Politik, Begini Jawaban Syaikh Al-Azhar
Jabungonline.com – Caleg Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Muhammad Guntur Romli bertanya kaitan agama dan politik kepada Grand Syaikh Al-Azhar Ahmad Muhammad Ath-Thayeb. Pertanyaan itu langsung dijawab ringkas oleh Syaikh Thayeb.
“Agama merupakan sesuatu yang memperbaiki politik,” jawabnya saat berada di kantor PBNU, Kramat Raya, Jakarta Pusat, Rabu (02/05/2018).
Sementara itu, aktivis Islam liberal Zuhairi Misrawi juga memberikan pertanyaan hampir serupa kepada Petinggi Universitas Al-Azhar Kairo itu. Dia menanyakan perihal orang-orang yang menggunakan agama sebagai alat politik. Jawaban Syaikh tegas dan spesifik.
“Itu harus dihilangkan. Jangan sampai agama digunakan untuk politik sesaat,” kata Syaikh Thayeb.
Sebelumnya, Syaikh Thayeb mengadakan pertemuan dengan pimpinan PBNU yang digelar seusai waktu Maghrib di ruang pertemuan lantai 8 Kantor PBNU. Kedatangan Syaikh Thayeb disambut oleh Ketua Umum PBNU KH Said Aqil Siroj, yang ditemani oleh wakilnya Marsudi Syuhud.
Sejumlah tokoh juga nampak hadir dalam pertemuan itu, salah satunya Prof. Quraish Shihab. Dalam undangan yang beredar, Rais Aam PBNU KH Ma’ruf Amin dijadwalkan hadir dalam pertemuan itu. Namun, sepanjang acara berlangsung pemimpin tertinggi di NU itu tak terlihat di lokasi acara.
Sumber: kiblat.net
Post a Comment