Ahmad Jajuli Sematkan Pin Lambang Hati ke Caleg PKS, Ajak Menangkan Nomor 4


Ahmad Jajuli sematkan pin berlambang hati kepada caleg PKS. | Tim Pemenangan Ahmad Jajuli

Jabungonline.com – Calon wakil gubernur Lampung nomor urut 4 Ahmad Jajuli menyematkan pin bergambar hati ke baju caleg PKS se-Lampung. Penyematan dilakukan usai orasi politik di hadapan 400-an caleg PKS se- Lampung di GSG Ragom Sejahtera, kompleks DPW PKS Lampung, Ahad, 8/4/2018,

Penyematan ini sebagai awal mula bergeraknya para caleg guna memperjuangkan kemenangan paslon nomor 4, Mustafa-Ahmad Jajuli, pada Pilgub Lampung, 27 Juni 2018.

“Bismillahirrahmanirrahim, saya percaya, pin ini menjadi pengikat hati kita, bersama memperjuangkan kemenangan paslon nomor 4 di Pilgub Lampung 2018,” kata Jajuli seraya menyematkan pin kepada salah satu caleg.

Dalam orasinya, Ahmad Jajuli menyampaikan, ke depan Lampung harus maju yang ditandai dengan Lampung yang aman, sejahtera, dan mandiri.

“Penyampaian visi ini di depan Bapak-Ibu sekalian, sekaligus latihan untuk terus memperbaiki dalam setiap debat dan sesi diskusi terbuka,” ungkap Ketua Mathlaul Anwar Lampung ini, yang kemudian dibalas caleg dengan pekik, “Hidup Lampung Maju, Niat Lurus Maju Terus !!!”.(rls)

No comments

Powered by Blogger.