Diminta Dampingi Mustafa, Ahmad Jajuli Siap Mundur Sebagai Anggota DPD
Anggota DPD Ahmad Jajuli
Jabungonline.com – Ahmad Jajuli menyatakan siap mendampingi Mustafa pada Pilgub Lampung 2018. Jajuli pun siap mundur sebagai wakil rakyat.
“Pada prinsipnya saya tidak keberatan. Sebab, merasa punya tanggung jawab sebagai warga Lampung, yang ingin Lampung menjadi lebih baik, dan lanjutkan pembangunan,” kata dia saat dihubungi di Bandar Lampung, Jumat, 17/11/2017.
Meski demikian, politikus PKS itu tidak mengetahui ihwal pengusulannya menjadi pasangan Mustafa. Berdasar informasi yang dia terima, sebagian masyarakat meminta Mustafa agar berpasangan dengan dirinya. Kemudian, Bupati Lampung Tengah itu mempertimbangkan dari beberapa nama. “Beliau mencocokkan terlebih dahulu, dan setelah dipertimbangkan, mungkin dia rasa pas. Selanjutnya, tergantung partai koalisi. (Hal) ini saya dengar dari Pak Mustafa melalui timnya dan juga partai,” ujarnya.
Jajuli mengatakan, dirinya sempat dipanggil ketua PKS untuk mendapat penjelasan mengenai konstelasi kepala daerah. Termasuk konstelasi koalisi yang memerlukan kader PKS maju Pilgub Lampung. PKS telah mengusulkan sejumlah nama ke DPP. Kemudian, dikerucutkan menjadi satu orang, dan keluarlah nama Ahmad Jajuli.
“Saya waktu itu minta waktu untuk salat istikharah. Setelah saya yakin, selanjutnya saya netral. Jadi, saya ikuti saja prosesnya. Ya begitulah apa yang terjadi sekarang. Meskipun nanti ada konsekuensi harus mundur dari jabatan politik saya,” kata dia.
Ahmad Jajuli telah dua periode duduk di kursi anggota DPD RI. Sebelum bergabung dengan DPD, Jajuli pernah menjabat sebagai Ketua PKS Lampung periode 2006-2010, dan anggota DPRD Lampung periode 2004-2009.
Post a Comment