TVONE Akan Tayangkan Film G30S/PKI

Jabungonline.com – Akun twitter Partai Golkar mentweet bahwa Film pengkhianatan G30S/PKI akan ditayangkan di stasiun televisi TVONE pada 30 September 2017 mendatang.

“Film Penumpasan Pengkhianatan G-30-S PKI akan ditayangkan di TVOne. 30 September 2017 pukul 20.30 WIB,” bunyi tweet akun @Golkar5, Kamis (21/9/2017).


Tweet @Golkar5

Sementara para netizen menyambut baik keputusan TVONE yang akan menayangkan kembali Film Pengkhianatan G30S/PKI. Sebagian besar memuji TVONE dengan sebutan, TV ini memang beda.

“mantap tv1 memang beda, mari kita tonton film, biar kita tahu sejarah” tweet akun @Nawawi079.

“Mantap… bukti Golkar.anti.komunis.. partai yg keberatan tayang ada apa ya??” tweet akun @poetrakerinci.

“kalo berita ini benar @tvOneNews MEMANG BEDA,,ganyang PKI jangan kasih ruang” tweet akun @Bolangwebber.

Sebelumnya Panglima TNI Jendral Gatot Nurmantyo memerintahkan kepada seluruh prajurit TNI untuk menonton Film pengkhianatan G30S/PKI.

Efek dari Perintah Panglima Gatot tersebut, pembahasan terkait Film G30S/PKI juga sempat diangkat dalam acara Indonesia Lawyer Club (ILC) TVONE, selasa 19 September 2017 lalu.[islamedia].

No comments

Powered by Blogger.