Komunitas Baca Batanghari Kembali Keliling Desa Sebarkan Virus Membaca
Jabungonline.com – Sabtu (25/3) Komunitas Baca Batanghari kembali untuk
menebarkan virus membaca. Komunitas ini bentukan dari Rumah Baca Fathi Nadia
yang bertempat di Kecamatan Batanghari, kompleks Ganesha. Komunitas ini
tergerak untuk menyebarkan virus membaca pada anak agar anak-anak menyukai
membaca juga mengedukasi anak-anak agar terbiasa membaca buku bacaan yang baik
dan positif. Ada ratusan koleksi buku anak-anak yang bisa dipilih oleh
anak-anak. Mulai dari cerita anak, kisah para sahabat Rosulullah, sampai buku
ensiklopedi.
![]() |
Kegiatan story telling. Foto: tim JO. |
Anak-anak TPA Nurul Iman 43 yang dipilih Komunitas Baca Batanghari untuk diadakannya kegiatan. Mereka riang saat
mendengarkan dongeng, bahkan tampak antusias ketika kru pendongeng memberikan
doorprize. Anak-anak juga tak sabar saat kru selesai menjajar buku-buku untuk
dibaca. Harapannya anak-anak senang membaca dan terbiasa dengan bacaan yang
islami.
![]() |
Anak-anak sedang membaca. Foto: tim JO. |
*Betty Permana / kontributor JO.
Post a Comment