Himpunan Pemuda Jabung Inisiasi Pembentukan Bank Sampah

Jabung – Permasalahan lingkungan sejak 4 dekade terakhir menjadi isu penting, termasuk persoalan sampah. Dalam memperbaiki lingkungan tersebut, Himpunan Mahasiswa Jabung membentuk Bank Sampah Mandiri Sejahtera di Jabung.
Kepada JO, Muhammad Ridwan, Camat Jabung mengapresiasi pembentukan Bank Sampah Mandiri Sejahtera oleh HPJ. “Terbentuknya Bank Sampah ini supaya bisa mensosialisasikan kepada masyarakat untuk peduli dengan sampah dan bisa membuka lebar lapangan pekerjaan. Dari lembaga ini juga bisa menciptakan hasil dan karya dari Bank sampah seperti kerajinan, pupuk organik, obat organik, gas dan lain sebagainya,” ujar Ridwan.
Ipul, Ketua HPJ menjelaskan bank sampah yang terbentuk rabu lalu (05-10), merupak bentuk kepedulian lingkungan. “Program ini merupakan program departemen ekonomi HPJ, nantinya akan berkecimpung masalah sampah, yang menjadi momok salah satu permasalahan di masyarakat.”
Lanjut Ipul, Bank Sampah yang terbentuk akan menjadi wadah untuk menampung sampah yang nantinya akan dikelola dan akan di sulap menjadi uang atau kerajinan yang bermanfaat.
Ketua Bank Sampah terpilih Syaiful Hadi menambahkan akan bekerja maksimal dalam membesarkan socio-enterprenurship ini yaitu Bank Sampah.
Susunan Struktur Pengurus Koperasi Hpj :
Pelindung : Camat Jabung
Penasehat. : Agus Susanto ( Guru Mts)
Pengawas : Suprastyo ( Polisi Jabung)
Pembina. : Wajid Husni
Ketua : Syaiful Hadi
Seketaris : Ipul Ardi
Bendahara: Agus Tomi
Pengelola Bank Sampah :
1. Zainal Arifin
2. Arfat
3. Supri
4. Ipul
5. Andang
6. Ani
7. Yazit
8. Herman
9. Ismail
Rilis HPJ

No comments

Powered by Blogger.