Wagub Bahtiar Basri Luncurkan Uji Coba Sistem Penyaluran Pupuk Subsidi di Lampung Selatan


Wagub Bachtiar Basri dalam peluncuran uji coba sistem penagihan penyaluran pupuk bersubsidi di Lampung Selatan, Rabu (6/4/2016).

LAMPUNG SELATAN - Wakil Gubernur Lampung Bahtiar Basri resmi meluncurkan  program uji coba pola sistem penagihan  penyaluran pupuk bersubsidi di Provinsi Lampung untuk wilayah Kabupaten Lampung Selatan, Rabu (6/4).

Acara peluncuran uji coba pola sistem penagihan (billing system) penyaluran pupuk bersubsidi itu, berlangsung di pelataran parkir Kantor PT. Bank Lampung Cabang Kalianda.

Bahtiar Basri mengatakan, kunci keberhasilan uji coba system distribusi pupuk bersubsidi di Provinsi Lampung ini adalah, adanya peran aktif dari seluruh stakeholders, terutama dari beberapa dinas atau badan lingkup pertanian yang memiliki aspek-aspek penting.

"Aspek-aspek penting itu meliputi perencanaan, pengadaan dan penyaluran, serta tata cara pengendaan pupuk bersubsidi tersebut," ujarnya.

Diungkapkannya, terkait untuk pembinaan, pemantauan,  dan evaluasi pelaksanaan program uji coba system ini, memang diperlukan adanya dukungan anggaran operasional melalui APBD-P dari masing-masing SKPD terkait, baik yang ada di lingkup Pemerintah Provinsi (Pemprov) maupun Pemerintah Kabupaten (Pemkab) atau Kota.

"Mengingat proses penyusunan RDKK yang Riil untuk kebutuhan pupuk subsidi dengan waktu yang cukup singkat, maka perlu diperhatikan dan dipertimbangkan juga alokasi dana insentif bagi para penyuluh yang bertugas di lapangan," katanya.

No comments

Powered by Blogger.