Seluruh PKL se-DKI Jakarta Siap Pasang Badan Lawan Ahok di Pilkada DKI
Langkah Ahok menuju pilkada DKI Jakarta 2017 akan mendapat perlawanan dari para pedagang kaki lima yang tergabung dalam Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI). Mereka siap menghadang Basuki Thajaja Purnama atau Ahok untuk menjadi Gubernur DKI Jakarta pada tahun depan, demikian penuturan Ketua Umum Asosiasi Pedagang Kaki Lima Indonesia (APKLI), Ali Mahsun.
“Silakan berkuasa, namun jangan menindas dan menjajah rakyatnya sendiri. APKLI pasang badan hadang Ahok menjadi Gubernur DKI Jakarta kembali pada Pilkada Februari 2017 karena Ahok menindas dan menjajah PKL,” ujarnya, dikutip dari Republika, Jumat (25/3).
Bagi APKLI, siapa saja yang mendukung Ahok berarti ikut telah merobek kedaulatan bangsa Indonesia. “Tak ada kata lain kecuali PKL tak boleh pilih Ahok Pilkada 2017,” tambahnya.
Mulai Sabtu (26/3) ini, pria yang juga dokter ahli kekebalan tubuh jebolan FK Unibraw Malang dan FKUI Jakarta itu akan menyapa dan merapatkan barisan PKL dan melakukan percepatan gerilya kepada PKL seluruh wilayah Provinsi DKI Jakarta.
Lebih lanjut, Ali menerangkan, apa yang dialami PKL di Jakarta seperti ditindas, digusur, dan dijajah dengan semena-mena. Perlakuan itu, kata dia, tidak boleh dibiarkan.
“APKLI terus melakukan upaya melindungi dan menyelamatkan PKL, bahkan lakukan perlawanan apapun resikonya,” tegasnya. []
Sumber: Rapublika, Islamedia, dll
Post a Comment