Nasdem gerah, ditengah issu pergantian Jaksa Agung


Dua hari kemarin, beredar nama Hamdan Zoelva dan Teras Narang akan menggantikan M Prasetyo sebagai Jaksa Agung dalam rencana Reshuffle jilid II

M Prasetyo yang diketahui adalah kader Partai Nasdem, dengan masuknya namanya dalam rencana Reshuffle jilid II, memberi bukti posisi tawar Partai Nasdem di Koalisi Indonesia Hebat yang mulai berkurang.

Sejak Menkopolhukam Tedjo di gantikan Luhut Binsar Pandjaitan, dan kini posisi Jaksa Agung M Prasetyo yang mulai digadang gadang akan diganti, jelas membuat Partai Nasdem mulai gerah akan koalisi yang ada.

Ditambah beberapa hari ini, Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh banyak mengeluarkan pernyataan pernyataan politiknya mengenai situasi di pemerintahan Jokowi, perihal ada pihak yang melemahkan pemerintah serta kecurigaan dirinya (Surya Paloh) mengenai pihak yang mencoba melemahkan pemerintahan Jokowi JK

Partai Nasdem boleh gerah, namun keputusan ada ditangan Presiden Jokowi, dan memang arah pergantian reshuffle makin mengarah kepada pos Jaksa Agung yang diketahui diiisi oleh kader Partai Nasdem

No comments

Powered by Blogger.