DPD PKS METRO GELAR APEL SIAGA DAN BUKA PUASA BERSAMA KADER


Metro - Pemilihan kepala daerah (pilkada) merupakan upaya demokrasi untuk memilih pemimpin daerah yang kelak menjalankan amanah dari aspirasi masyarakat daerah tersebut. Pilkada tahun ini akan dilaksanakan serempak oleh 270 kota/kabupaten se-Indonesia, tanpa terkecuali Metro, Lampung.

Jelang pesta demokrasi pilkada 9 Desember 2015 mendatang, PKS Metro menggelar buka bersama sekaligus apel siaga untuk seluruh kader PKS Metro (5/7). Acara yang diselenggarakan di kantor DPD PKS Metro ini dihadiri sebanyak tiga ratus kader.

Yulianto, Ketua DPD PKS Metro menyampaikan, anak-anak bentukan keluarga kelak menjadi anak-anak ideologis. “Ramadan adalah bulan pembentukan keluarga. Anak-anak kita kelak bukan hanya menjadi anak-anak biologis, tetapi juga menjadi anak-anak ideologis kita,” ungkapnya.

Dalam kesempatan itu juga, Abdul Hakim selaku calon walikota usungan PKS menyampaikan taujih Ramadan sekaligus motivasi dalam menyambut kemenangan pilwakot Metro.

“Tidak ada lagi kader yang tidak berpartisipasi dalam agenda pemenangan. Semua lini harus terlibat. Semua potensi harus dikerahkan agar kita dapat menyongsong kemenangan dakwah untuk Metro unggul, nyaman, dan sejahtera,” jelas Abdul Hakim.[]

No comments

Powered by Blogger.